RODA POST || Bengkulu Selatan. Desa Simpang Pino, Kecamatan Ulu Manna, berkomitmen untuk meningkatkan ketahanan pangan dengan menggelar pembangunan perehapan dan penggalian kolam bendungan air. Proyek ini bertujuan untuk mengoptimalkan sumber daya air di daerah tersebut. Kamis, 07/03/2024.
Ini merupakan langkah strategis untuk memperkuat ketahanan pangan di Desa Simpang Pino. Kegiatan ini melibatkan partisipasi aktif warga setempat, serta dukungan dari pemerintah daerah.
Perehapan, yang merupakan salah satu aspek utama proyek, diarahkan untuk optimalisasi lahan pertanian dan pemenuhan kebutuhan air bagi tanaman. Sementara itu, penggalian kolam bendungan air akan meningkatkan kapasitas penyimpanan air, memberikan manfaat pada masa kekeringan, dan mendukung pertanian di musim kemarau.
Kepala Desa Simpang Pino, Budiman, menyampaikan "Langkah ini sesuai dengan arahan pemerintah untuk meningkatkan produksi pangan dan memberdayakan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari," ujar Budiman.
Proyek perehapan dan penggalian kolam bendungan air ini diharapkan dapat meningkatkan produktivitas pertanian serta menyediakan sumber air yang berkelanjutan untuk kebutuhan pertanian di masa yang akan datang. Dengan adanya kolam bendungan air, diharapkan Desa Simpang Pino dapat menjadi mandiri dalam pemenuhan kebutuhan pangan dan mengurangi ketergantungan terhadap pasokan dari luar.
Langkah ini juga sejalan dengan visi pemerintah untuk mencapai ketahanan pangan nasional. Melalui proyek ini, diharapkan masyarakat Desa Simpang Pino dapat lebih mandiri dan produktif dalam menghadapi tantangan di bidang pangan. Pemerintah daerah juga berkomitmen untuk terus memberikan dukungan dalam pengembangan inisiatif seperti ini untuk kemajuan dan kesejahteraan bersama. (az).
0 Reviews:
Posting Komentar